Tiap tahun, restoran di Bangkok ini berhasil mempertahankan status bintang Michelin. Tawarannya: kuliner autentik Thailand yang sedap.

Andai Anda bertanya kepada pakar kuliner di Bangkok restoran mana yang layak dikunjungi untuk mencicipi hidangan autentik Thailand berkualitas tinggi di kota tersebut, maka mayoritas akan merekomendasikan nahm.

nahm adalah salah satu restoran terbaik Thailand—bahkan di Asia. Terletak di hotel COMO Metropolitan Bangkok, nahm dibuka pada 2010 dan dinahkodai oleh koki asal Australia, David Thompson. Di bawah kepemimpinannya, restoran ini berjaya menyabet beragam prestasi seperti menempati urutan teratas di daftar Asia’s Best Restaurants 2014 hingga meraih satu bintang Michelin.

Interior restoran usai menjalani peremajaan pada awal 2019 silam. nahm

Formula yang ditawarkan David tidak muluk-muluk. Ia tidak menawarkan kuliner Thailand modern dengan sentuhan Prancis, namun ia memilih untuk menyajikan hidangan-hidangan Thailand bercita rasa autentik yang diracik dari bahan-bahan terbaik. Pengalamannya memasak hidangan Negeri Gajah Putih tak diragukan lagi. Sebelum menggarap nahm cabang Bangkok, pada 2001 ia berhasil menjadikan restoran Nahm miliknya di London sebagai restoran dengan menu Thailand pertama di Eropa yang mendapatkan bintang Michelin setelah hanya beberapa bulan beroperasi. (Nahm London tutup pada 2012 karena David ingin fokus di nahm Bangkok.)

Di nahm, set menu disajikan dengan konsep makan tengah bukan dalam bentuk porsi mini. Yohanes Sandy

Pada 2018, David memutuskan untuk hengkang. Sepeninggal koki kelahiran Sydney itu, nahm menjalani renovasi selama empat bulan di awal 2019 sekaligus menyambut koki barunya: Pim Techamuanvivit. Proses peremajaan ini memberikan sentuhan baru pada interior restoran. Furniturnya kini dilapisi oleh kain sutra dari Jim Thompson sementara keramiknya yang bergaya keramik kuno Ban Chiang dipesan langsung ke pengrajin lokal. Namun, angin segar sebenarnya adalah kehadiran Pim sebagai pengganti David.

Pages: 1 2

Calendar of Events

Freedballet Stars – Gala Concert

Pertunjukan tarian-tarian balet legendaris oleh penari-penari balet internasional. 19 Jan

Cigarettes After Sex Concert 2025 | X’s World Tour in Jakarta

Konser keempat Cigarettes After Sex di Indonesia. 17 Jan

IdeaFest 2024

Sebuah ajang jejaring insan industri kreatif di negeri ini. 27-29 Sep

See More