Nobuo Tsuji dari restoran Nadaman di Kowloon Shangri-La, Hong Kong akan menggelar sesi makan terbatas akhir pekan ini.

Diterbangkan langsung dari Hong Kong, Nabuo Tsuji siap menyambut tamu dengan beragam kreasi lezatnya di restoran Jepang Nishimura di Shangri-La Jakarta dari 25-27 Agustus 2023.

Nabuo merupakan seorang koki asli Jepang dengan pengalaman memasak lebih dari 20 tahun. Nabuo terkenal akan kreasinya yang memadukan sentuhan modern dan tradisional terhadap masakan yang menjadi ciri khas dari grup restoran Nadaman di Jepang yang telah beroperasi selama lebih dari 180 tahun. Dalam memasak, Nabuo memadukan bahan-bahan lokal terbaik dengan bahan musiman dan menonjolkan kesegaran bahan serta cita rasa orisinalnya.

Beragam hidangan kreasi Nabuo yang disajikan di restoran Nadaman di Kowloon Shangri-La, Hong Kong.

Bersama head chef restoran Nishimura, Okabe, mereka berdua akan menciptakan beragam sajian Jepang bercita rasa autentik yang akan memanjakan lidah para tamu. Setidaknya ada tiga menu khas Kaiseki yang akan disajikan dalam acara makan terbatas ini, mencakup sajian pembuka, sup, sashimi, daging bakar, hidangan khas, dan masih banyak lagi. Menu tersebut ditawarkan dengan harga mulai dari Rp1.500.000++ per orang.

Calendar of Events

Freedballet Stars – Gala Concert

Pertunjukan tarian-tarian balet legendaris oleh penari-penari balet internasional. 19 Jan

Cigarettes After Sex Concert 2025 | X’s World Tour in Jakarta

Konser keempat Cigarettes After Sex di Indonesia. 17 Jan

IdeaFest 2024

Sebuah ajang jejaring insan industri kreatif di negeri ini. 27-29 Sep

See More