Homm, merek anyar dari Grup Banyan Tree, dirilis di Bali. Jadi hotel merek internasional pertama di Bedugul.

Foto utama: Akomodasi Hilltop Villa di Homm Saranam Baturiti.

Usai merilis Buahan di Ubud, Grup Banyan Tree meluncurkan properti keduanya di Bali. Untuk properti keduanya di Pulau Dewata, Grup Banyan Tree memakai merek Homm, merek anyar yang baru dirilis jaringan hotel tersebut dua tahun silam. Sebelum mendarat di Bali, properti Homm sudah beroperasi di Patong dan Bangkok di Thailand serta Huzhou di Tiongkok.

Homm Saraman Baturiti didekap lanskap rimbun menatap lembah dan sawah. Banyan Tree Group

Baca juga: Raffles Hotels & Resorts Luncurkan Retreat by Raffles

Homm Saranam Baturiti terletak di Baturiti, Bedugul, sekitar 53 kilometer dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai. Resor anyar ini didekap hutan rimbun dengan 81 kamar dan vila. Tiap kamarnya dicetak lapang lengkap dengan balkon privat. Luas kamar tipe terendahnya mulai dari 34 meter persegi. Sementara tipe vilanya memiliki luas mulai dari 72 meter persegi. Vila tipe terbesar memiliki dua kamar tidur dengan luas 640 meter persegi. Tiap kamar dan vila dilengkapi dengan penyejuk udara, televisi 55 inci, koneksi WiFi, kulkas, serta mesin peracik kopi dan teh.

Interior kamar bergaya modern lengkap dengan balkon privat. Banyan Tree Group
Interior vila dengan gaya yang berbeda dibandingkan dengan desain akomodasi tipe kamar. Banyan Tree Group

Baca juga: Mandarin Oriental Hadir di Bali dalam Bentuk Vila Eksklusif

Fasilitas yang disematkan di resor pun cukup mumpuni. Homm Saranam Baturiti memiliki kolam renang outdoor, pusat kebugaran, studio yoga, kid’s club Play Play, ruang rapat, ruang pesta pernikahan, serta fasilitas spa 8ELEMENTS.

Restoran Samiya dengan panorama alam. Banyan Tree Group

Untuk opsi kuliner, Homm Saranam Baturiti menawarkan dua gerai makan dan minum. Samiya, restoran utama, menyediakan beragam hidangan khas Indonesia. Sementara Café Toya yang terletak satu lantai dengan kolam renang menyajikan menu-menu minuman dan makanan ringan sepanjang hari. hommhotels.com; tarif kamar mulai dari Rp1.500.000 per malam.

Calendar of Events

IdeaFest 2024

Sebuah ajang jejaring insan industri kreatif di negeri ini. 27-29 Sep

Trees and Seas Film Festival Bali

Sebuah festival film untuk mengkampanyekan gerakan anti polusi plastik. 6 Okt

Marriott International Road to Give

Acara lari dan memberi di Jakarta. Raih kesempatan memenangkan hadiah senilai puluhan juta. 6 Okt

See More