Signatures Restaurant hadirkan menu-menu spesial sepanjang tahun terinspirasi buku resep legendaris.

Pada April 2024, Hotel Indonesia Kempinski Jakarta meluncurkan sebuah kampanye budaya berjudul Legend Lives On sebagai bagian dari komitmennya untuk melestarikan dan mengangkat warisan sejarah dan budaya Indonesia. Di Mei 2024, mereka membuka kampanye tersebut dengan satu hal yang lekat di hati banyak orang: kuliner.

Sepanjang tahun, Signatures Restaurant, restoran utama di hotel bintang lima pertama di Asia Tenggara itu, akan menghadirkan program kuliner bertajuk Mustikarasa. Namanya diambil dari buku berisi kumpulan resep Indonesia besutan Presiden Soekarno yang pertama kali diterbitkan pada 1967.

Buku legendaris Mustikarasa berisi kumpulan resep sajian Nusantara.

Sejalan dengan inspirasinya, program kuliner ini akan menampilkan hidangan-hidangan menggugah selera yang tersimpan apik di dalam buku resep tersebut. “Program rotasi Mustikarasa ini merupakan penghormatan terhadap beragam cita rasa yang telah membentuk peta kuliner Indonesia, menawarkan kesempatan bagi para tamu untuk menemukan esensi bangsa lewat makanan,” ujar Harald Fitzek, General Manager Hotel Indonesia Kempinski Jakarta dalam acara peluncuran program.

Mengusung slogan Legacy Through Culinary, program Mustikarasa mengajak tamu untuk bernostalgia dan mengenal lebih dalam warisan kuliner Tanah Air. Di antara puluhan resep dari seluruh penjuru negeri yang ditampilkan dalam kitab kuliner tersebut, tim kuliner Hotel Indonesia Kempinski memilih masakan Jakarta atau Betawi. Alasannya, kota metropolitan ini memiliki tempat penting dalam sejarah sebuah pusat perdagangan—baik dulu atau sekarang.

Interior Signatures Restaurant.

Sebagai wadah berkumpulnya manusia dari berbagai ras, Jakarta telah menciptakan perpaduan kuliner antara kuliner asli Betawi dengan kuliner Tiongkok, Arab, India, dan Eropa yang dibawa oleh pedagang-pedagang di zaman baheula.

Program Mustikarasa di Signatures Restaurant akan bergulir hingga akhir 2024. Setiap dua bulan sekali, menu akan dirotasi. Di Mei dan Juni, bakal hadir menu spesial Betawi-Tiongkok. Lalu di Juli, akan tampil menu perpaduan Betawi dan Arab. Di September dan Oktober, tim kuliner akan menyajikan menu hasil perkawinan antara Betai dan India, lalu ditutup dengan sederet menu perpaduan Betawi dan Eropa di November dan Desember.

Khusus Agustus, untuk merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, tim kuliner Signatures Restaurant memilih menampilkan makanan dan minuman tradisional Flores yang terinspirasi dari hidangan favorit Presiden Soekarno.Monika Febriana

Calendar of Events

IdeaFest 2024

Sebuah ajang jejaring insan industri kreatif di negeri ini. 27-29 Sep

Trees and Seas Film Festival Bali

Sebuah festival film untuk mengkampanyekan gerakan anti polusi plastik. 6 Okt

Marriott International Road to Give

Acara lari dan memberi di Jakarta. Raih kesempatan memenangkan hadiah senilai puluhan juta. 6 Okt

See More